Adaptive Battery merupakan fitur yang mempelajari pola penggunaan aplikasi pada sebuah perangkat untuk menghemat baterai.
Bisa dibilang fitur ini cukup efisien karena tidak mengganggu performa harian hp. Berikut cara mengaktifkannya.
- Masuk ke Setting
- Pilih Battery
- Klik Adaptive Preferences
- Aktifkan Adaptive Battery
3. Aktifkan Dark Mode
Jika hp Android Anda memiliki layar tipe AMOLED, maka mengganti latar belakang menjadi warna gelap dapat memengaruhi pengurangan daya.
Piksel yang berwarna hitam atau gelap memerlukan sedikit daya sehingga ini menjadi alternatif cara agar baterai awet selama berjam-jam.
4. Kurangi Kecerahan Layar
Anda dapat mengurangi tingkat kecerahan layar saat di dalam ruangan atau malam hari.
Cara ini cukup efektif untuk menghemat baterai. Selain itu, Anda juga bisa mengatur waktu tidur layar.
5. Gunakan Mode Battery Saver
Mode Battery Saver yang Anda aktifkan akan membatasi aktivitas di latar belakang, meredupkan layar, dan mengaktifkan dark mode.
Tentunya mode ini sangat berguna ketika baterai Anda sudah tersisa sedikit agar lebih awet hingga Anda menumukan charger.
Itulah tips meningkatkan daya tahan baterai supaua tetap awet seharian. Semoga bermanfaat.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.