POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Tangerang telah melakukan pemantauan ke lokasi longsor di Desa Karang Tengah, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang.
Dalam pemantauan tersebut, Pj Bupati Tangerang Andi Ony mengatakan telah berkoordinasi dengan pihak terkait seperti Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk mengetahui penyebab terjadinya longsong tersebut.
"Kita sudah dapat respons cepat dan akan ada langkah yang diambil sesegera mungkin untuk menghindari terjadinya dampak yang tidak diinginkan," katanya saat memantau lokasi longsor, Rabu, 6 November 2024.
Andi mengungkapkan, pihaknya juga akan memanggil ahli untuk mencari tahu penyebab terjadinya longsor tersebut.
"Besok kita datangkan ahli dari ITB. Itu akan tau penyebab dan apa langkahnya tapi dari BBWS sudah akan tindak lanjuti," ungkapnya.
Akses jalan penghubung wilayah Kabupaten Tangerang dengan Parung Panjang Kabupaten Bogor, terputus akibat longsor yang terjadi pada Selasa sore, 5 November 2024 sore.
Longsor itu terjadi setelah hujan deras mengguyur wilayah Tangerang selama 4 jam tanpa henti. "Kejadiannya sekitar pukul 16.00 WIB. Curah hujan tinggi," kata Kapolsek Pagedangan, AKP Daniel Dirgala, Rabu, 6 November 2024.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.