Eks Pemain Timnas Indonesia U23 Syakir Sulaiman Ditangkap Polisi karena Berjualan Obat Terlarang

Rabu 06 Nov 2024, 14:36 WIB
Potret Syakir Sulaiman saat berseragam Bali United. (Facebook/Bali United FC)

Potret Syakir Sulaiman saat berseragam Bali United. (Facebook/Bali United FC)

POSKOTA.CO.ID - Eks pemain Timnas Indonesia U23, Syakir Sulaiman bernasib buruk karena harus mendekap dibalik jeruji besi.

Syakir ditangkap oleh pihak kepolisian di Cianjur, Jawa Barat karena didapati memiliki obat-obatan terlarang atau narkoba serta mengedarkan barang haram tersebut.

Barang bukti yang disita oleh kepolisian terdapat 1.700 obat dengan jenis tramadol dan 1.000 butir dengan jenis heximer.

Penangkapan ini dilakukan pihak kepolisian, usai mendapat laporan dari masyarakat sekitar yang resah karena adanya peredaran obat-obatan terlarang.

Kini, Syakir terancam mendapat kurungan penjara maksimal 15 tahun dan dijerat dengan pasal 35 Jo pasal 345 ayat 2 Undang-Undang RI Nomer 17 tahun 2023 tentang kesehatan.

Profil Syakir Sulaiman

Syakir Sulaiman lahir pada 30 September 1992 di Aceh Utara. Mantan pemain sepak bola profesional ini menapaki kariernya bersama PSBS Bireun pada tahun 2010.

Pria berusia 32 tahun itu termasuk pemain yang memiliki performa yang bagus, ia pernah mencetak hattrick saat  membela Aceh United di Liga 2 ketika berhadapand dengan Persita Tangerang.

Semasa kariernya Syakir membela beberapa klub saat era Indonesia Super League (ISL) dan Liga 1, seperti Persiraja Banda Aceh, Persiba Balikpapan, Sriwijaya, dan Bali United.

Performa pemain asal Aceh ini semakin menanjak saat membela Persiba di tahun 2023, ia akhirnya dipanggil oleh Timnas Indonesia U23 di bawah kepelatihan Aji Santoso.

Pemanggilan Syakir di ke skuad Garuda, untuk melakoni laga  Asian Games 2014 di Korea Selatan.

Sebelum berlaga besama Timnas Indonesia, ia menjalani masa percobaan bersama klub Jepang, Venfort Kofu. Namun Syakir tak berhasil bermain di Jepang karena tidak bisa memenuhi ekspektasi klub.

Berita Terkait

Penentu Langkah Garuda di SUGBK

Jumat 08 Nov 2024, 07:58 WIB
undefined

News Update