POSKOTA.CO.ID - Alur cerita sinetron Luka Cinta hari ini 5 November 2024 episode 71 akan semakin seru dan memanas.
Luka Cinta adalah sinetron SCTV produksi Sinemart yang tayang setiap hari pukul 21.30 WIB.
Kisah kehidupan dan cinta Salma yang diperankan Dinda Kirana terus mengalami cobaaan yang sangat sayang untuk dilewatkan.
Berikut sinopsis Luka Cinta 5 November 2024 episode 71:
Pagi-pagi, Salma hendak menghubungi Dion lagi. Tapi tib-tiba William mengajak Salma bertemu Dion.
Saat hendak pergi, Salma melihat Tania dan Ibu Wita sedang masak bersama. Salma sangat senang melihat ibunya dekat dengan mertuanya.
Tak lama, Salma dan William sampai di lokasi Dion. Saat itu, Dion bilang ia tidak mengenal William sama sekali.
Lalu, Dion pergi. William pun berpura-pura mengajak Salma mengejar Dion.
William berpikir saat itu ia harus membela Argo agar Salma percaya padanya. Akhirnya, William dan Salma mengikuti Dion dari belakang.
Sementara itu, Argo dan Irish tengah pergi menggunakan motor untuk mengantarkan pesanan klien.
Namun, mereka berdua malah jatuh karena ada orang yang menyebrang sembarangan. Orang itu ternyata adalah Kinari.
Tak lama dari kejadian itu, Kinari melihat mobil Dion. Pun Irish dan Argo melihat mobil William.
Mereka penasaran kenapa William mengejar Dion. Argo pun menyuruh temannya untuk mengurus orderan makanan.
Sementara Argo, Irish, dan Kinari juga mengikuti Dion. Singkat cerita, mereka semua sampai di lokasi.
Ternyata, Dion menyuruh adiknya untuk menggantikan Argo sebagai bintang Expert Chef. Tentu itu semua adalah rencana William.
William pun meminta penjelasan dari Dion. Bahkan, William mengancam akan membawa kasus ini ke meja hijau. Dion ketar-ketir.
Akhirnya, Dion mengakui kesalahannya dan acara Argo akan dimulai kembali. Bahkan, gaji Argo akan naik dua kali lipat.
Argo pun mengejar Salma dan William. Argo berterima kasih ke William. William bilang ia melakukan itu agar tidak memiliki utang budi soal kasus Marina.
Pada episode mendatang, Salma sebenarnya masih curiga soal acara Argo dan perkataan Jiso. Tetapi, Salma tidak ambil pusing lagi.
William sendiri sebenarnya kesal karena acara Argo akan kembali dijalankan. Tetapi, ia tidak bisa berbuat apa-apa.
Di sisi lain, Tania dan Ibu Wita semakin dekat. Bahkan, Tania memberitahu Ibu Wita soal rahasianya.
Tania mengatakan bahwa sebenarnya William bukanlah anaknya dan Erwin. Ibu Wita sangat syok mendengar semua ini.
Saksikan kelanjutan sinetron Luka Cinta malam hari ini pukul 21.30 WIB di SCTV.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.