POSKOTA.CO.ID - Selamat untuk para keluarga penerima manfaat (KPM) dengan NIK e-KTP ini telah SAH lulus verifikasi Kemensos menerima pencairan saldo dana bansos Rp2.400.000.
Pemerintah telah menyiapkan berbagai program bantuan sosial (bansos) di tahun 2024 dalam upaya pemenuhan kebutuhan dan meningkatkan taraf hidup masyarakat.
Diantaranya ada pencairan saldo dana bansos Rp2.400.000 yang akan diterima KPM melalui program Bantuan Pangan non Tunai (BPNT).
Bansos BPNT dipastikan kembali masuk periode salur tahap 6 pada November 2024 ini, jadi silahkan para KPM bisa cek info pencairan terbaru hari ini.
Saldo Dana Bansos Rp2.400.000
Seperti yang telah disebutkan dana bantuan sosial ini diberikan melalui program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Bansos BPNT diketahui cair kepada masing-masing keluarga penerima manfaat (KPM) sebesar Rp2.400.000 pada periode 1 tahun.
Pemerintah memberlakukan skema penerima dana akan didapatkan para KPM setiap 2 bulan sekali. Jadi ada pencairan bansos BPNT 6 tahap untuk periode 2024 ini.
Jumlah saldo dana bansos yang cair per tahap adalah Rp400.000, jadi siap-siap November 2024 ini kemungkinan KPM bisa mendapat pencairan dana bansos pemerintah.
NIK e-KTP yang SAH Menerima Bansos BPNT
Penerima manfaat bansos pemerintah yang sah dan lolos verifikasi pemerintah adalah kalangan masyarakat kurang mampu dan rentan miskin yang memenuhi syarat-syarat sesuai ketentuan yang berlaku.
Hal ini diupayakan pemerintah sehingga pencairan dana bantuan subsidi dana bisa diterima tepat sasaran oleh keluarga yang membutuhkan. Adapun penerima bansos adalah masyarakat dengan NIK e-KTP yang memenuhi kriteria berikut:
- Memiliki e-KTP yang valid.
- Terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Kementerian Sosial.
- Tidak berstatus sebagai anggota TNI, Polri, ASN, atau pegawai BUMN/BUMD.
- Tidak menerima bantuan sosial lain, seperti BLT UMKM atau Kartu Prakerja.
Cek Data NIK e-KTP Anda di Web Kemensos
Sekarang sudah ada platform khusus dari pemerintah untuk mengecek status penerima bantuan sosial secara online. Caranya bisa akses data KPM di web Kemensos, berikut ini langkah-langkah pengecekan data NIK e-KTP Anda:
- Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
- Masukkan nama lengkap sesuai e-KTP dan alamat wilayah pencairan bansos.
- Klik “Cari Data” untuk melihat status penerimaan bantuan. Jika terdaftar, informasi mengenai pencairan dana akan muncul di hasil pencarian.