POSKOTA.CO.ID - Intip daftar HP termurah dengan spesifikasi dewa berkualitas bagus harga terjangkau.
Memilih HP untuk membantu mempersingkat pekerjaan tentunya harus dengan teliti.
Bagi kamu yang sedang mencari HP untuk kerja terbaik wajib menyimak artikel ini sampai selesai.
Semua pengguna tentunya ingin mempunyai HP yang murah tapi kualitas baik dengan spesifikasi tinggi.
Menariknya HP Android dengan kisaran harga satu jutaan dapat dikategorikan sebagai HP murah.
Kendati demikian pada sisi spesifikasi, HP bagus dapat dilihat dari kapasitas RAM yang besar, prosesor terkini, serta kamera beresolusi tinggi dan jumlahnya 2 hingga 4 buah didalamnya.
Banyak merek smartphone menghadirkan produk dengan fitur canggih namun tetap ramah di kantong.
Buat kamu yang penasaran berikut ini rekomendasi HP termurah tapi bukan murahan karena memiliki spesifikasi berkualitas tinggi.
Rekomendasi HP Murah
1. Realme C55
Realme C55 adalah salah satu pilihan terbaik di segmen ponsel murah. Dengan desain modern dan layar lebar, ponsel ini cocok untuk berbagai kebutuhan, mulai dari komunikasi harian hingga bermain game ringan.
Spesifikasi:
Layar: 6,72 inci, Full HD+ (1080 x 2400 piksel)
Prosesor: MediaTek Helio G88
RAM: 6GB / 8GB
Penyimpanan: 128GB / 256GB
Kamera Belakang: 64 MP + 2 MP
Kamera Depan: 8 MP
Baterai: 5.000 mAh, pengisian cepat 33W
Harga: Mulai dari Rp 2,4 juta