POSKOTA.CO.ID - Untuk mendaftar ke Program Kartu Prakerja dapat dilakukan menggunakan handphone oleh calon peserta.
Pendaftaran yang dilakukan melalui handphone bahkan dianjurkan oleh Prakerja demi memudahkan proses foto KTP dan scan wajah calon peserta.
Sebelum mendaftar, calon peserta harus menyiapkan alamat email serta nomor hp yang masih aktif dan KTP juga KK untuk mengisi data diri.
Lewat situs resmi Program Kartu Prakerja yaitu www.prakerja.go.id, daftarkan diri Anda menggunakan handphone dengan cara berikut ini.
Cara Mendaftar Prakerja Melalui Hp
1. Membuat Akun
Cara pertama yang harus dilakukan peserta setelah membuka situs Prakerja adalah membuat akun menggunakan alamat email dan password.
2. Isi Data Diri
Selanjutnya, calon peserta harus mengisi data diri pada dua halaman. Pada halaman verifikasi KTP & KK, masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK), nomor KK, dan tanggal lahir.
Kemudian pada halaman isi data diri lengkapi seluruh kolom yang tersedia dan jangan sampai data yang diberikan salah.
Pastikan juga data yang dimasukkan sama dengan yang tertera dalam KTP Anda dan nyalakan tombol 'Sesuai dengan KTP'.
3. Verifikasi Foto e-KTP dan Foto Wajah