POSKOTA.CO.ID - Tak perlu akses di dashboard lagi, ternyata 5 platform digital ini menyediakan pelatihan dari Kartu Prakerja loh! Simak ada apa saja.
Program beasiswa pelatihan ini diperuntukkan bagi para pencari kerja, pekerja, dan wiraswasta yang membutuhkan atau meningkatkan kemampuannya.
Mereka harus mendaftar, mengikuti pelatihan, mendapatkan insentif, mengisi survei, dan akhirnya bisa menerima sertifikatnya.
Pertama ketika sudah lolos, akan dapat insentif membeli pelatihan sebesar Rp3.500.000. Saldo dana gratis ini tidak bisa digunakan untuk kepentingan pribadi lainnya.
Pelatihan yang gratis maupun bayar bisa dibeli lewat dashboard akun Kartu Prakerja peserta. Namun, ternyata pelatihan tak hanya disediakan di platform tersebut.
Ada juga platform digital lainya yang bekerja sama dengan Kartu Prakerja. Terdapat beragam pelatihan yang ditawarkan dan sama saja seperti di dashboard.
Cara membelinya pun juga tidak beda jauh, hanya memilih pelatihannya, beli menggunakan nomor Kartu Prakerja, dan langsung mengikuti.
5 Platform Digital yang Menyediakan Pelatihan Kartu Prakerja
1. Bukalapak
Pelatihan yang ditawarkan banyak di platform ini dengan berbagai kategori. Dengan mudahnya dapat kelas dengan fitur pencarian di sini.
2. Tokopedia
Salah satu platform digital yang menjadi mitra resmi Kartu Prakerja. Selain e-commerce, bisa membeli pelatihan dengan beragam kategori.
3. Pintaria
Platform ini juga marketplace yang khusus menyediakan pelatihan dan pendidikan dalam macam-macam kategorinya.
4. pijar mahir
Dibawah naungan Telkom Indonesia, mitra resmi ini menyediakan berbagai layanan pembelajaran dan sertifikasi online yang banyak dipilih.