POSKOTA.CO.ID - Inter Milan akan menjamu Venezia pada giornata 10 Liga Italia Serie A 2024/2025.
Bermain di Giuseppe Meazza, Inter Milan harus bisa memanfaatkan peluang meraih kemenangan dengan mudah.
Terlebih, jelang laga ini Inter mendapat kabar baik di mana sang pemuncak klasemen Napoli mengalami kekalahan.
Jika Lautaro Martinez dan kawan-kawan berhasil membawa 3 poin malam ini, maka selisih mereka dengan Napoli hanya tinggal satu angka saja.
Impian Nerazzurri meraih kemenangan atas Venezia semakin terbuka jika melihat kondisi sang calon lawan.
Venezia yang saat ini masih terjebab di zona degradasi, sejatinya merupakan lawan yanh relatif mudah dikalahkan.
Apalagi, Inter akan turun dengan formasi terbaik malam ini, hanya minus Hakan Calhanoglu yang masih cedera.
Duet andalan Simone Inzaghi, Lautaro Martinez dan Marcus Thuram, siap memberi maut kepada Jay Idzes dan kawan-kawannya di lini pertahanan Venezia.
Namun, Inter juga patut waspada, pasalnya Venezia baru saja berhasil meraih kemenangan epik kala berhasil melakukan comeback pekan sebelumnya atas Udinese (3-2).
Line Up Resmi Inter Milan vs Venezia
Inter
Sommer; Pavard, De Vrij, Bastoni; Dumfries, Barella, Zielinski, Mkhitaryan, Dimarco; Lautaro, Thuram
Venezia
Stankovic; Idzes, Svoboda, Altare; Zampano, Crigoj, Caviglia, Andersen, Haps; Oristanio, Pohjanpalo
Saksikan laga Liga Italia Serie A antara Inter Milan vs Venezia, Senin dini hari 4 November 2024 pukul 02.45 WIB melalui link streaming di bawah.
Link Streaming Inter Milan vs Venezia:
https://m.vidio.com/live/17938-serie-a?schedule_id=3841200&utm_source=google&utm_medium=livestream&utm_campaign=serie_a
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.