POSKOTA.CO.ID - Netflix kembali mempersiapkan kejutan besar dengan hadirnya Squid Game 2 yang dijanjikan akan lebih intens.
Setelah musim pertamanya yang sangat fenomena di tahun 2021, sutradara Hwang Dong Hyuk mengonfirmasi bahwa musim ketiga Squid Game sudah masuk pasca produksi dan akan tayang di tahun 2025.
Melansir dari Reuters dalam sesi promosi global yang berlangsung di Lucca, Tuscany, Hwang Dong Hyuk mengungkapkan bahwa musim keduanya ini akan membawa tantangan baru.
Hadirnya karakter-karakter baru hingga rencana untuk versi bahasa Inggris-nya meningkatkan antusiasme penggemar untuk menyaksikan drakor yang tayang akhir tahun ini.
Kesuksesan Global Drakor Squid Game
Saat dirilis pada 2021, drakor Squid Game mencatatkan rekor sebagai serial Netflix paling banyak ditonton sepanjang masa sebagai serial non bahasa Inggris.
Serial ini tidak hanya populer, tetapi juga mendapatkan pengakuan besar dari kritikus dan industri perfilman.
Hwang Dong Hyuk sendiri meraih penghargaan Emmy untuk Penyutradaraan Luar Biasa dalam kategori serial drama, sementara Lee Jung Jae yang memerankan Seong Gi Hun mendapatkan penghargaan Aktor Terbaik.
Prestasi ini menjadikan mereka sebagai orang Asia pertama yang memenangkan penghargaan Emmy dalam kategori serial non bahasa Inggris.
Kesuksesan ini menjadikan drama Squid Game musim kedua yang akan tayang pada 26 Desember 2024 sebagai salah satu serial yang paling dinantikan oleh para penggemar Netflix di seluruh dunia.
Hal yang Perlu Diantisipasi di Drakor Squid Game 2
Salah satu daya tarik utama di musim kedua adalah kembalinya Seong Gi Hun, yang selamat dari permainan mematikan di musim pertama.
Namun, kali ini ia tidak kembali untuk memenangkan hadiah uang, melainkan untuk membalas dendam dan menghentikan permainan tersebut.