Cara Melihat Barcode WiFi di iPhone agar Mudah Berbagi Sambungan, Cek Langkah Berikut Ini

Senin 04 Nov 2024, 18:09 WIB
Ilustrasi. Berikut adalah langkah-langkah atau cara untuk melihat barcode WiFi di iPhone dan cara berbagi sambungan dengan cepat. (Freepik)

Ilustrasi. Berikut adalah langkah-langkah atau cara untuk melihat barcode WiFi di iPhone dan cara berbagi sambungan dengan cepat. (Freepik)

POSKOTA.CO.ID - Bagi Ada pengguna iPhone, bisa dimudahkan untuk berbagi sambungan internet dengan mengetahui barcode di iPhone.

Seperti diketahui bahwa di iPhone Anda bisa membuat dan melihat barcode yang berisi informasi jaringan WiFi.

Hal ini juga dapat memudahkan Anda, terlebih jika tengah berada di luar atau dalam kondisi darurat.

Mengapa Menggunakan Barcode WiFi?

Barcode WiFi memudahkan pengguna lain untuk terhubung ke jaringan Anda tanpa harus memasukkan kata sandi secara manual. 

Cukup dengan memindai barcode, mereka bisa langsung terhubung. 

Ini sangat berguna saat Anda berada di tempat umum atau saat menjamu tamu di rumah.

Berikut adalah langkah-langkah untuk melihat barcode WiFi di iPhone dan cara berbagi sambungan dengan cepat.

Cara Melihat Barcode WiFi di iPhone

Berikut adalah langkah-langkah untuk melihat dan membagikan barcode WiFi di iPhone Anda:

1. Buka Pengaturan
Pertama, buka aplikasi Pengaturan di iPhone Anda.

2. Pilih Wi-Fi
Cari dan pilih opsi Wi-Fi di menu Pengaturan.

3. Lihat Jaringan yang Terhubung
Pastikan Anda terhubung ke jaringan WiFi yang ingin Anda bagikan. Nama jaringan (SSID) akan muncul di bagian atas.

Berita Terkait
News Update