POSKOTA.CO.ID -Melalui laman resmi PSSI, Shin Tae Yong mengumumkan 27 pemainnya yang akan dibawa olehnya pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun yang menarik pada pemanggilan ini adalah tidak adanya nama dari Asnawi Mangkualam Bahar dalam daftar pemain tersebut.
Hal ini pun memunculkan beberapa reaksi netizen Indonesia karena diketahui Asnawi selalu menjadi pilihan utama STY disetiap pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia.
Pemanggilan pemain ini sebagai persiapan untuk menghadapi Jepang dan juga Arab Saudi pada pertengahan November mendatang.
Alasan STY Tak Panggil Asnawi
Belakangan ini STY mengungkapkan bahwa alasan yang bermain untuk Port FC ini adalah karena dirinya mengalami masalah pada hamstringnya.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut bahwa kondisi dari pemain berposisi bek kanan ini sedang dalam masa pemulihan cedera.
Hal ini pun membuat STY ragu untuk membawanya dan memilih Sayuri bersaudara untuk menggantikan posisinya.
Namun tak lama setelah pelatih berusia 54 tahun itu memberikan penyataan, Asnawi terlihat bermain bersama klubnya yakni Port FC.
Tetapi pemain berbadan cukup gempal ini hanya sanggup bermain 45 menit yang masuk pada babak kedua.
Dukungan Netizen untuk Asnawi
Melihat kondisi ini banyak netizen yang merupakan supporter memberikan dukungan kepada kapten timnas Indonesia ini.
Banyak dukungan yang mengatakan kondisi seorang pemain memang pasang surut dan dapat memperbaiki diri kedepannya.