POSKOTA.CO.ID - Ramai di media sosial, kabar perselingkuhan suami dari seorang selebgram, Siti Septi Ariyanti yakni Bimo Aryo Tejo.
Kabar perselingkuhan Bimo Aryo Tejo pertama kali dibongkar langsung oleh istri sah melalui Instagram pribadinya.
Siti Septi mengunggah beberapa bukti chat hingga tangkapan layar dari video asusila sang suami dengan selingkuhannya, Maela Asila.
Diketahui, selama Siti Septi melakukan ibadah umrah, Bimo justru membawa Maela menginap di rumah mereka hingga bercinta di kamarnya.
“Selama aku umrah, wanita itu datang dari Surabaya, Cilegon dan menginap hingga tiga kali di rumah kami. Bahkan membuat video mesum di kamar kami,” tulis Siti yang dikutip Poskota pada Minggu, 3 November 2024.
Seusai terciduk dan Siti Septi menemukan segala bukti perselingkuhan suaminya, melansir dari Instastory Siti, kini Bimo justru kedapatan meminta maaf kepada istrinya atas perbuatannya.
Tak hanya menyesal dan meminta maaf, ia pun meminta sang istri untuk menerima maafnya dan kembali menerima dirinya dengan berjanji tidak akan mengulangi kesalahan yang sama.
“Maaf ya, atas semua kejahatan yang aku perbuat, aku nyesel banget. Kembali terima aku, pastiin ini terakhir aku khianati kamu,” tulis pesan Bimo kepada Siti.
Bimo bahkan kerap mengirim bunga secara rutin kepada istri sah untuk memperbaiki hubungan rumah tangga mereka. Namun, wanita yang akrab disapa Arie itu pun tetap ingin untuk berpisah.
“Masih punya muka buat minta kembali? Maaf gue bukan perempuan tol*l, tunggu aja minggu depan gue urus ke pengadilan,” katanya.
Wanita yang akrab disapa Arie itu mengungkapkan bahwa hubungan gelap sang suami dengan pelakor itu telah berjalan sejak Agustus 2024.