POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja dirancang khusus untuk membantu masyarakat mendapatkan pelatihan yang relevan.
Hal tersebut tentunya yang relevan dengan dunia kerja, terutama bagi mereka yang ingin mempersiapkan diri untuk tantangan ekonomi di masa depan.
Dengan mengikuti program ini, peserta dapat mengakses berbagai pelatihan yang disesuaikan dengan minat dan kebutuhan, mulai dari bidang teknologi, keuangan, hingga wirausaha.
Proses pendaftaran Kartu Prakerja sebenarnya cukup sederhana dan dapat dilakukan secara online, sehingga bisa diakses dari mana saja.
Namun, ada beberapa persyaratan yang perlu dipenuhi, seperti status sebagai WNI dan sudah berusia minimal 18 tahun.
Untuk kamu yang baru pertama kali mendaftar, mengikuti langkah-langkah pendaftaran secara tepat akan meningkatkan peluang diterima di gelombang mendatang.
Mulai dari registrasi akun hingga verifikasi data, setiap tahap memiliki panduan yang bisa diikuti dengan mudah.
Artikel ini akan membantu kamu untuk memahami cara mendaftar ke Program Kartu Prakerja jika Gelombang 72 sudah dibuka.
Salah satu hal yang paling menarik dari Program Kartu Prakerja ini, adalah insentif yang didapatkan oleh peserta.
Bagi peserta yang sudah dinyatakan lolos seleksi, akan mendapatkan total besaran saldo Rp4.200.000.
Saldo Rp4.200.000 tersebut, berasal dari Rp3.500.000 untuk membeli pelatihan yang sudah disediakan diplatform tersebut.