POSKOTA.CO.ID - Banjir menggenangi jalan di Flyover Asemka ke Kota Tua, Tambora, Jakarta Barat (Jakbar) pada Sabtu, 2 November 2024.
Genangan air setinggi 20-30 centimeter itu muncul setelah kawasan tersebut diguyur hujan deras disertai angin kencang pada waktu sore.
Seorang warga bernama Jesi (44) mengatakan, genangan di flyover tersebut mengakibatkan sejumlah pengendara roda dua mogok.
"Banyak yang mogok pengendara roda dua. Banjirnya ada di flyover," kata Jesi ketika melintasi lokasi, Sabtu, 2 November 2024.
Jesi mengaku sempat menanyakan penyebab banjir di flyover tersebut. Menurut warga, ada saluran air yang tersumbat.
"Katanya sih saluran yang mengalir, ya kayak mampet," tuturnya.
Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakbar, Darwin Ali berujar akan melakukan pengecekan lokasi yang digenangi banjir.
Saat ini, ia belum mengetahui secara pasti penyebab flyover tersebut banjir.
"Terima kasih informasinya. Akan kami cek," kata Darwin lewat pesan singkat.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.