POKSOTA.CO.ID - Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengungkap kronologi kejadian kecelakaan yang disebabkan ulah sopir kontainer ugal-ugalan di Kota Tangerang pada Kamis, 31 Oktober 2024.
Zain mengatakan, peristiwa tersebut berawal dari kontainer yang dikendarai oleh JFN, 24 tahun datang dari arah Cikokol menuju Cipondoh.
Sesampainya di Cipondoh, kontainer tersebut menabrak bemper belakang mobil Suzuki Ertiga di lampu merah.
"Karena panik, JFN melarikan diri ke arah Cipondoh dan dikejar oleh warga sampai di Jalan KH Hasyim Ashari," katanya, Jumat, 1 November 2024.
Kemudian karena kondisi jalan yang padat, kontainer tersebut kembali menabrak pengendara motor, lalu melarikan diri ke arah Nerogtog, Graha Raya, Banjar Wijaya, dan kembali lagi ke Jalan Hasyim Ashari.
"Kontainer tersebut berhasil dihentikan warga di Bundaran Tugu Adipura Jalan Veteran," pungkasnya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.