Timnas Indonesia Catatkan Sejarah Lolos Piala Asia Seluruh Kelompok Umur, Erick Thohir: Bukti Level Kita Sudah Naik

Kamis 31 Okt 2024, 20:10 WIB
Apresiasi Erick Thohir atas prestasi Timnas Indonesia yang berhasil lolos ke putaran final Piala Asia dari segala umur. (Pssi.org)

Apresiasi Erick Thohir atas prestasi Timnas Indonesia yang berhasil lolos ke putaran final Piala Asia dari segala umur. (Pssi.org)

" intinya, PSSI akan siapkan dukungan maksimal sehingga prestasi mereka ikut cemerlang," kata Erick.

Pria berusia 54 tahun ini turut memuji kualitas dari para jodoh latih yaitu Nova Arianto dan Indra Sjafri sebagai pengatur dari kelompok U17 serta U20 atas hasil kerja mereka yang sangat baik.

"Ada peningkatan kualitas pelatih kita. Coach Indra dan Nova telah membuktikan hal itu," ungkap Erick.

Hari ini dikarenakan adanya transfer ilmu dari para pelatih kepala dari masing-masing kelompok umur mulai dari Shin Tae Yong yang memegang Timnas senior, Indra Sjafri U20 dan Nova Arianto U17.

"Ada transfer knowledge dari STY kepada coach Nova yang sebelumnya jadi asistennya. Nova juga pernah jadi asisten coach Indra," ungkapnya.

Ini memang sebuah harapan yang diinginkan oleh Erick Di mana para pelatih senior menurunkan ilmunya kepada pelatih yang lebih muda.

"Ini yang memang saya harapkan pelatih yang berpengalaman berbagi ilmu dengan pelatih muda," tutupnya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News  dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.  

Berita Terkait

Taktik Bertahan Bagian dari Strategi

Jumat 01 Nov 2024, 07:58 WIB
undefined

News Update