SELAMAT! Dana Bansos PKH dan BPNT Periode Salur November-Desember 2024 Mulai Cair Besok, Termasuk Peralihan dari PT Pos ke Rekening KKS, Cek Informasinya di Sini

Kamis 31 Okt 2024, 11:09 WIB
Dana Bansos PKH dan BPNT Periode Salur November-Desember 2024 Mulai Cair Besok. (Poskota/Wildan Apriadi)

Dana Bansos PKH dan BPNT Periode Salur November-Desember 2024 Mulai Cair Besok. (Poskota/Wildan Apriadi)

POSKOTA.CO.ID - Proses penyaluran bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) sudah memasuki tahap akhir.

Kementerian Sosial (Kemensos) bersiap menyalurkan dana bansos PKH dan BPNT untuk periode salur November-Desember 2024.

Kabar baiknya, dana bansos PKH dan BPNt untuk tahap akhir akan diproses lebih cepat kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Hal tersebut dapat terjadi karena setiap bantuan sosial tahap akhir akan disalurkan lebih cepat, mengingat dana bansos tahap akhir harus sudah dibayarkan sebelum pergantian tahun.

Secara periodik proses pencairan dimulai awal bulan periode salur berjalan, sehingga untuk pencairan PKH dan BPNT untuk tahap berikutnya dimulai tanggal 1 November 2024.

Untuk penyaluran menggunakan mekanisme Rekening KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) akan dicairkan per 2 bulan, sedangkan untuk pencairan dari pos dilakukan per 3 bulan.

Namun berdasarkan kebijakan baru dari Kemensos, pencairan dari kantor pos akan dialihkan ke rekening KKS, tetapi mekanisme serta periode penyaluran masih sama seperti sebelumnya.

Berdasarkan periode salur yang ditetapkan Kemensos, proses pencairan bansos PKH dan BPNT untuk periode salur November-Desember 2024 akan dimulai pada awal bulan.

Proses yang pertama ialah pencairan PKH tahap 6 periode untuk salur bulan November-Desember di rekening KKS.

Selanjutnya, proses kedua untuk pencairan PKH tahap 3 periode salur Juli-September peralihan dari PT Pos ke rekening KKS.

Kemudian proses yang ketiga untuk proses pencairan BPNT tahap 7 periode salur November-Desember di rekening KKS.

Berita Terkait

News Update