Meskipun demikian, Min Hee-jin tetap optimis dan tidak menyerah terhadap hasil keputusan tersebut. Ia menegaskan komitmennya untuk terus berjuang dan berusaha agar dapat kembali memimpin ADOR sebagai CEO.
“Keputusan ini tidak berarti bahwa pengadilan telah menerima klaim HYBE. Saya mendesak HYBE untuk memenuhi ketentuan perjanjian pemegang saham, dan membuat keputusan yang bijaksana untuk pertumbuhan NewJeans dan ADOR," ujar Min Hee Jin yang dilansir dari laman Soompi.
Kendati demikian, tak sedikit penggemar dan para pengamat industri hiburan tetap mendukung karya-karya Min Hee-jin dan berharap kontribusinya terus terlihat dalam perkembangan ADOR.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.