POSKOTA.CO.ID - Anda dapat klaim saldo DANA Rp700.000 dari program Kartu Prakerja yang telah digelar pemerintah sebanyak 71 gelombang pendaftaran sejak 2020 lalu, ketika angka dampak buruk Covid-19 melonjak.
Seperti diketahui bahwa pandemik yang marak terjadi pada saat itu sangat berdampak buruk terhadap sektor pekerjaan hingga usaha mikro di Tanah Air.
Maka pemerintah menyelenggarakan program Kartu Prakerja untuk terus mengembangkan keahlian seseorang dalam suatu pekerjaan atau bisnisnya, khususnya para korban Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) pada saat itu.
Tidak hanya itu, para pencari kerja dan pelaku UMKM juga sangat terbantu melalui kehadiran program Kartu Prakerja ini karena terdapat sejumlah manfaat luar biasa di dalamnya.
Manfaat paling utama adalah peserta akan menerima beasiswa pelatihan sebesar Rp3.500.000 untuk meningkatkan keahlian yang dimilikinya. Maka saldo itu dapat dibelikan berbagai pelatihan sesuai minat masing-masing.
Pelatihan tersebut sendiri dapat dibeli melalui sejumlah mitra Kartu Prakerja seperti Tokopedia, BukaLapak, SIAP Kerja Kemenaker, dan lain-lain.
Manfaat selanjutnya adalah Anda bisa mendapatkan sertifikat hingga insentif sebesar Rp600.000 setelah menyelesaikan pelatihan pertama. Kemudian ada pula insentif tambahan Rp100.000 karena mengisi survei evaluasi sebanyak dua kali.
Kedua insentif sebesar Rp700.000 yang diterima tersebut dapat ditukarka menjadi saldo DANA gratis yang langsung cair ke dompet elektronik peserta.
Namun Anda harus lolos seleksi pendaftaran Prakerja pada setiap gelombangnya terlebih dahulu untuk mendapatkan berbagai manfaat tersebut.
Langkah Mudah Klaim Saldo DANA dari Kartu Prakerja
Insentif berupa saldo DANA tersebut dapat Anda raih dengan beberapa langkah mudah seperti berikut ini, sebagaimana yang telah dikutip dari situs web resmi www.prakerja.go.id:
- Daftar akun Prakerja menggunakan email hingga NIK KTP asli
- Mengikuti seleksi gabung gelombang
- Jika dinyatakan lolos, Anda akan mendapatkan beasiswa dan wajib membeli pelatihan sesuai minat
- Mengikuti pelatihan yang dibeli hingga selesai
- Memberi rating dan ulasan terhadap pelatihan yang diselesaikan
- Klaim insentif dari pelatihan Prakerja
- Mengisi survei evaluasi sebanyak 2 kali
- Klaim insentif dari survei evaluasi
- Cairkan insentif ke dompet elektronik DANA atau lainnya
Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait langkah mudah klaim insentif saldo DANA Rp700.000 dari Kartu Prakerja.