POSKOTA.CO.ID - Seafood memang lezat dan bergizi, namun tahukah anda bahwa makanan berbahan dasar seafood dapat memengaruhi kadar kolesterol dalam tubuh?
Menurut dr. Saddam Ismail, konsumsi seafood yang berlebihan memang berpotensi meningkatkan kolesterol, terutama bagi anda yang memiliki riwayat atau risiko kolesterol tinggi.
Namun perlu diketahui juga bahwa setiap daging yang terkandung dalam hewan memang memiliki kadar kolesterol.
Pemerhati sekaligus influencer di bidang kesehatan ini menjelaskan secara rinci mengenai Apakah benar bawa seafood menjadi penyebab Anda terkena kolesterol.
Simak fakta selengkapnya pada artikel ini, informasi yang diambil secara langsung dari channel youtube pribadi dr. Saddam Ismail.
Perbandingan Seafood dan Daging Merah
Mengkonsumsi makanan berbahan dasar daging memang memiliki kandungan kolesterol di dalamnya termasuk seafood dan daging merah.
Terdapat sebuah penelitian yang mengatakan bahwa kandungan kolesterol yang terkandung pada daging merah memiliki potensi penyebab kolesterol tinggi pada tubuh.
Hal ini disebabkan karena pada daging merah mempunyai kandungan lemak jenuh yang lebih tinggi dibandingkan seafood.
Sehingga jika ada mengkonsumsinya terlalu banyak dapat menyebabkan masalah yang kurang baik bagi kesehatan tubuh.
Kandungan dan Cara Mengolah Seafood
Makanan berbahan dasar seafood memiliki kandungan lemak jenuh yang lebih rendah jika dibandingkan dengan daging merah.
Selain itu terdapat juga kandungan lain seperti asam lemak omega 3 yang sangat baik bagi kesehatan tubuh.