Isi kode Captcha
Kemudian klik “Cari Data”
Jika Anda termasuk penerima, maka terlihat tabel status penerima, keterangan, dan periode pemberian bantuan.
Untuk menerima bansos BPNT 2024 ini, perlu diperhatikan bahwa tidak semua dari masyarakat akan mendapatkan saldo dana melalui program bantuan pemerintah.
Ada beberapa ketentuan yang perlu dipahami untuk menerima bantuan BPNT agar menjadi tepat sasaran, cek di sini syaratnya.
Persyaratan Penerima Bantuan Sosial BPNT 2024
- Sudah terdata sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM)
- Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)
- Memiliki Katu Keluarga Sejahtera (KKS)
- Bukan golongan Pegawai Negeri Sipil (PNS), pensiunan PNS, Anggota TNI, Anggota Polri, dan karyawan BUMN atau BUMD.
Dengan hadirnya program ini tentunya adalah untuk membantu masyarakat dalam menghadapi kenaikan harga bahan pokok makanan, pemerintah memberikan bantuan saldo dana gratis dengan harapan dapat meningkatkan daya beli masyarakat di pasaran.
Program ini dilaksanakan dengan kerjasama beberapa pihak terkait seperti pemerintah pusat, daerah, dan lembaga keuangan.
Untuk jadwal pencairan bansos BPNT alokasi November dan Desember waktunya cukup bervariasi tergantung pendistribusian yang dilakukan pemerintah daerah masing-masing.
Demikian informasi mengenai cara mengecek status penerima dan syarat untuk mendapatkan bantuan. Semoga bermanfaat.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.