POSKOTA, CO.ID- Anda ingin rasakan klaim insentif saldo DANA gratis senilai Rp700.000 dari Prakerja? Bisa banget, namun jangan lupa untuk membuat akunnya terlebih dahulu di sini sekarang.
Program Kartu Prakerja kembali menawarkan insentif menarik berupa saldo DANA gratis senilai Rp700.000 bagi peserta yang memenuhi syarat.
Jika anda ingin memanfaatkan kesempatan ini, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah membuat akun di platform Prakerja.
Program Kartu Prakerja adalah inisiatif pemerintah Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan daya saing tenaga kerja.
Melalui program ini, peserta bisa mengakses berbagai pelatihan online dan mendapatkan insentif dalam bentuk saldo digital, termasuk saldo DANA, yang dapat digunakan untuk berbelanja atau membayar pelatihan.
Cara Membuat Akun Prakerja
Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat akun Prakerja dan mengklaim insentif saldo DANA Rp700.000:
1. Kunjungi Situs Resmi Prakerja
Akses situs resmi Prakerja di prakerja.go.id melalui perangkat komputer atau Hp anda.
2. Pilih Menu Pendaftaran
Pada halaman utama, cari dan klik opsi “Daftar” atau “Buat Akun” untuk memulai proses pendaftaran.
3. Isi Data Diri
Isi formulir pendaftaran dengan data yang benar dan lengkap. Pastikan anda mencantumkan:
- Nama lengkap sesuai KTP
- Nomor KTP
- Nomor Hp yang aktif
- Alamat email yang dapat diakses
4. Verifikasi Akun
Setelah mengisi data, anda akan menerima kode verifikasi melalui SMS atau email. Masukkan kode tersebut untuk mengaktifkan akun anda.
5. Lengkapi Profil
Setelah verifikasi, lengkapi profilmu dengan informasi tambahan yang diperlukan. Ini termasuk pendidikan dan pengalaman kerja yang relevan.