POSKOTA.CO.ID - Berikut adalah deretan ponsel Xiaomi terbaik di kelas harga satu jutaan yang bisa menjadi pilihan bagi Anda yang mencari spesifikasi unggul dengan harga terjangkau.
Disini akan mengulas berbagai produk Xiaomi yang hadir dengan fitur menarik, mulai dari layar besar, performa andal, hingga kamera berkualitas.
Rekomendasi Hp Terbaik Xiaomi Diharga 1 Jutaan.
1. Xiaomi Redmi 14c
Perangkat ini ditenagai chipset MediaTek Helio G81 Ultra berfabrikasi 12 nanometer dan memiliki skor Antutu 245.000. Dilengkapi RAM 6 GB LPDDR4X serta penyimpanan 128 GB tipe eMMC 5.1.
Redmi 14c memiliki daya tahan baterai besar 5.160 mAh dan dukungan pengisian cepat 18 watt. Di sektor fotografi, terdapat kamera utama 50 MP dengan aperture f/1.8 yang dilengkapi teknologi PDAF, AI, dan Xiaomi Imaging Engine.
Layarnya memiliki ukuran 6,88 inci dengan resolusi HD Plus, kecerahan 600 nit, dan refresh rate 120 Hz. Redmi 14c juga hadir dengan sensor sidik jari, NFC, dan audio jack 3.5 mm.
2. Poco M5
Menawarkan performa yang ideal bagi pengguna yang mengutamakan gaming di kelas harga terjangkau. Menggunakan prosesor MediaTek Helio G99 berfabrikasi 6 nanometer, ponsel ini memiliki RAM 4 GB dengan opsi Extended RAM 2 GB dan penyimpanan 128 GB.
Beralih ke kamera, Poco M5 dibekali tiga kamera belakang dengan sensor utama 50 MP. Layarnya berukuran 6,58 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 90 Hz serta sampling rate 240 Hz, mendukung pengalaman gaming yang halus dan minim delay.
Poco M5 juga memiliki baterai yang mendukung pengisian cepat 18 watt, fitur tambahan seperti ear blaster, fingerprint, dan NFC.
3. Xiaomi Redmi 13