Jangan Bosan Untuk Menunggu! Ini Syarat Untuk Dapatkan Saldo Rp4.200.000 dari Program Kartu Prakerja, Catat

Selasa 29 Okt 2024, 21:15 WIB
Pastikan sudah memenuhi syarat, sebelum melakukan pendaftaran di Progran Kartu Prakerja. (prakerja/edited Dadan)

Pastikan sudah memenuhi syarat, sebelum melakukan pendaftaran di Progran Kartu Prakerja. (prakerja/edited Dadan)

POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja memberikan banyak manfaat yang sangat menarik bagi para pesertanya.

Salah satunya adalah, insentif dengan total sebesar Rp4.200.000 bagi peserta yang memenuhi syarat.

Rinciannya adalah, peserta yang sudah dinyatakan lolos seleksi akan diberikan saldo Rp3.500.000 untuk membeli pelatihan di platform Program Kartu Prakerja.

Tidak hanya itu, peserta juga akan mendapatkan insentif Rp600.000 jika sudah mengikuti semua pelatihan, dan akan mendapatkan insentif tambahan Rp100.000 untuk megisi 2 survei (masing-masing Rp50.000).

Tidak heran, jika Program Kartu Prakerja ini kerap ditunggu oleh masyarakat, khsusunya bagi mereka yang membutuhkannya.

Program ini memberikan kesempatan bagi masyarakat yang ingin meningkatkan keterampilan sambil mendapatkan bantuan finansial.

Jika kamu tertarik bergabung, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi agar bisa mendapatkan manfaat maksimal dari Program Kartu Prakerja ini.

Syarat utama untuk mendaftar Program Kartu Prakerja adalah, memiliki status Warga Negara Indonesia (WNI) yang berusia minimal 18 tahun dan tidak sedang menempuh pendidikan formal.

Selain itu, program ini ditujukan untuk masyarakat yang belum memiliki pekerjaan, pekerja yang sedang mencari peningkatan keterampilan, atau pekerja yang terdampak oleh pandemi.

Jika semua persyaratan sudah terpenuhi, kamu bisa langsung mendaftar melalui situs resmi prakerja.go.id.

Program Kartu Prakerja ini bisa dikuti oleh siapa saja yang tentunya sudah memenuhi syarat dan ketentuannya.

Berita Terkait

News Update