POSKOTA.CO.ID - Bersiap mendaftar ke Program Kartu Prakerja 2024 dengan pahami syarat dan tutorial pendaftarannya berikut ini.
Untuk mendaftar ke Program Kartu Prakerja, peserta dapat membuat akun terlebih dahulu sebelum mendaftar gelombang yang akan dibuka.
Program ini dirancang untuk membantu pekerja maupun pencari kerja unuk meningkatkan skill dan kompetensi agar mampu bersaing di dunia kerja.
Manfaat yang akan didapatkan tak hanya peningkatan skill dan kompetensi, tetapi juga akan mendapatkan sejumlah insentif.
Insentif akan diberikan setelah peserta menyelesaikan beberapa tahapan lainnya seperti membeli dan mengikuti pelatihan.
Rp700.000 akan diberikan yang bisa ditukar ke saldo dompet elektronik maupun saldo rekening bank.
Lantas, persyaratan apa yang harus dipenuhi oleh calon peserta dan bagaimana cara mendaftarnya?
Syarat Mendaftar Prakerja
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
Calon peserta bisa mengikuti dan mendaftar Program Kartu Prakerja jika merupakan Warga Negara Indonesia (WNI).
2. Berusia 18 hingga 64 tahun
Untuk mendaftar, calon peserta harus setidaknya berusia 18 tahun dan maksimal berusia 64 tahun.