Selamat Ya! Nama Anda dengan NIK Terdaftar Program BPNT Bisa Terima Bantuan Rp1.200.000, Cek di Sini!

Senin 28 Okt 2024, 21:49 WIB
kabar baik pencairan bansos BPNT alokasi November-Desember 2024.. (kemensos)

kabar baik pencairan bansos BPNT alokasi November-Desember 2024.. (kemensos)

POSKOTA.CO.ID - Pada akhir tahun 2024, Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdaftar dalam program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) berpeluang menerima bantuan hingga Rp1.200.000.

Namun, penting bagi Anda untuk memahami mekanisme pencairan serta memperhatikan beberapa langkah penting guna memastikan bantuan tersebut bisa diterima tepat waktu.

Kriteria Penerima Bantuan BPNT

Bantuan sebesar Rp1.200.000 akan diberikan kepada Anda yang terdaftar sebagai penerim BPNT, terutama yang belum menerima pencairan BPNT sejak bulan Juli 2024.

Penyaluran bantuan ini akan dilakukan pada November atau Desember, tergantung kelancaran proses verifikasi dan pemrosesan data oleh pihak terkait.

Hanya Anda yang masih memenuhi kriteria kelayakan akan menerima bantuan penuh, sementara yang tidak lagi layak hanya mendapatkan sebagian bantuan sesuai periode kelayakan terakhir.

Pengecekan Saldo KKS

KPM dapat mengecek kartu Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) mereka yang diterbitkan oleh Bank BRI, BNI, Mandiri, atau BSI untuk memastikan apakah bantuan sudah masuk.

Bila terdapat saldo bantuan, pencairan harus dilakukan sebelum tanggal 31 Oktober 2024. Keterlambatan dalam pencairan berpotensi mengakibatkan bantuan dikembalikan ke kas negara, sesuai arahan Kementerian Sosial.

Update Status Bantuan PKH dan BPNT untuk November-Desember 2024

Saat ini, status bantuan untuk periode November-Desember 2024 telah muncul di sistem internal, tetapi nama-nama KPM penerima masih dalam tahap verifikasi oleh pihak pusdatin.

Diperkirakan data akan disiapkan mulai awal November, dengan harapan proses penyaluran bisa terlaksana pada pertengahan atau akhir bulan November, seperti pola pencairan tahun sebelumnya.

Anda yang sudah terdaftar disarankan memantau akun mereka secara berkala dan memastikan informasi terkait saluran bantuan sudah tersedia.

Jika pencairan bantuan berhasil, manfaat ini diharapkan bisa membantu memenuhi kebutuhan pangan Anda menjelang akhir tahun.

Berita Terkait
News Update