Selanjutnya, masukkan nama lengkap Anda sesuai dengan yang tertera di Kartu Tanda Penduduk (KTP). Pastikan tidak ada kesalahan pengetikan, karena hal ini dapat memengaruhi pencarian data Anda dalam sistem.
4. Isi Kode Verifikasi
Anda akan diminta untuk memasukkan kode verifikasi yang terdiri dari empat karakter huruf yang ditampilkan di “Kotak Kode”.
Ini adalah langkah penting untuk memastikan bahwa yang melakukan pencarian adalah manusia dan bukan bot otomatis.
5. Cari Data Anda
Setelah semua kolom terisi dengan benar, klik tombol “Cari data.” Tunggu beberapa saat, dan informasi mengenai status penerima bansos Anda akan muncul di layar.
Jika Anda terdaftar sebagai penerima, akan ada rincian tentang bantuan yang akan Anda terima. Apabila tidak, Anda mungkin tidak terdaftar dalam program bantuan tersebut.
Dengan mengikuti langkah-langkah diatas, Anda dapat dengan mudah memeriksa status daftar penerima subsidi BPNT dan berkesempatan mencairkan saldo dana bansos tepat waktu.
DISCLAIMER: Penggunaan kata "Anda" dalam judul artikel ini secara spesifik ditujukan kepada masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima saldo dana bansos.
Penting untuk dipahami bahwa penjelasan ini bertujuan untuk menghindari kebingungan di kalangan pembaca POSKOTA yang mungkin tidak masuk dalam kategori penerima bantuan tersebut.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.