POSKOTA.CO.ID - Jadwal link live streaming Tim Nasional (Timnas) Indonesia vs Australia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Asia U17 2025.
Indonesia berduel dengan Australia di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah pada Minggu, 27 Oktober 2024, pukul 21.30 WIB.
Siaran langsung pertandingan Indonesia melawan Australia ditayangkan RCTI dan link live streaming dibagikan Vision+.
Pertandingan ini sejatinya akan menentukan juara Grup G dan kelolosan. Saat ini, kedua tim sama-sama mengemas 6 poin.
Hanya saja, Australia memiliki selisih produktivitas gol lebih banyak daripada Indonesia, sehingga memuncaki klasemen sementara Grup G.
Menilik dua laga sebelumnya, Australia membantai Kepulauan Mariana Utara 19-0, lalu menaklukan Kuwait dengan skor 3-1.
Sementara itu, Indonesia mengalahkan Kuwait 1-0, kemudian berpesta gol saat berjumpa Mariana Utara yang berkesudahan 10-0.
Dengan hasil itu, laga diyakini berjalan sengit. Indonesia dan Australia bakal mengerahkan kekuatan penuh demi lolos ke putaran final.
Susunan Pemain
Pelatih Indonesia, Nova Arianto tetap menaruh kepercayaan kepada kiper Dafa Al Gasemi di bawah mistar gawang.
Muhamad Al gazani, Mather Baker, I Putu Apriawan, Daneil Alfredo, dan Fabio Azkairawan diterjunkan sebagai pemain bertahan.
Di sektor tengah, Evandra Florasta dan Nazriel Alfaro Syahdan berduet sebagai gelandang untuk membantu lini serang.