POSKOTA.CO.ID - Samsung Galaxy A55, Hp mid-range dengan harga sekitar 5 jutaan ini, tetap menjadi favorit di kalangan pengguna smartphone meski telah dirilis tujuh bulan yang lalu.
Mengapa popularitasnya begitu tinggi, bahkan lebih dari hp lain seperti Poco F6 yang memiliki performa unggul?
Mari kita bongkar keunggulan serta kelemahan Samsung Galaxy A55 dan bandingkan dengan kompetitornya di kelas yang sama, termasuk Redmi Note 13 Pro Plus dan Vivo V30.
Melalui analisis ini, kita akan memahami alasan di balik pilihan konsumen terhadap A55, yang mampu bertahan dan menguasai pasar hp 5 jutaan.
Popularitas Samsung Galaxy A55 Berdasarkan Data Viewer
Berdasarkan data yang diperoleh, Galaxy A55 menempati posisi teratas dalam jumlah penonton pada platform ulasan video, mengalahkan Poco F6 yang lebih baru.
Sebagai contoh, dalam perbandingan grafik view, Samsung A55 (garis hijau) terus mengungguli Poco F6 (garis ungu) setelah dua bulan dirilis, meskipun pada awalnya, Poco F6 lebih diminati karena performa dan antusiasme peluncurannya.
Meski kompetitornya lebih unggul dalam kecepatan penjualan, A55 tetap mempertahankan daya tariknya.
Analisis Penjualan Online vs. Offline
Jika mengukur popularitas dari penjualan, Poco F6 unggul dengan angka 10 ribu unit di Tokopedia hanya dalam waktu sebulan. Samsung A55 mengikuti di belakang dengan 5 ribu unit terjual.
Namun, kita perlu ingat bahwa Poco F6 hanya tersedia secara online. Sementara itu, Galaxy A55 tersedia di berbagai kanal, mulai dari toko online hingga konter HP offline yang tersebar luas di Indonesia.
Artinya, angka penjualan Galaxy A55 sebenarnya bisa jauh lebih besar jika memasukkan seluruh kanal distribusi tersebut.
Keunggulan Samsung Galaxy A55
Dari segi material, Galaxy A55 menonjol dengan penggunaan kaca Gorilla Glass Victus pada bagian depan dan belakang, serta frame berbahan metal yang solid. Ini memberikan kesan premium yang jarang ditemukan pada HP mid-range lainnya.