Bagi KPM yang belum menerima informasi distribusi kartu KKS dan buku tabungan melalui aparat desa atau pendamping sosial, diharapkan bersabar.
Distribusi akan dilakukan bertahap, dan untuk termin 1 dan 2 ini baru sebanyak 1.648 KPM yang telah mendapatkan BNBA.
Jika data KPM di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) atau SIKS-NG (Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial-Next Generation) masih aktif, bantuan sosial akan tetap cair selama data diri dan data keluarga masih valid.
Penilaian kelayakan penerimaan bantuan sosial juga ditinjau dari data yang dinyatakan layak oleh pemerintah daerah setempat.
Dengan begitu, para KPM yang belum menerima distribusi KKS dari bank Himbara diharapkan tetap tenang dan menantikan termin berikutnya sesuai jadwal yang ada.
DISCLAIMER: Artikel ini tidak ditujukan pada seluruh pembaca Poskota.co.id, melainkan para penerima bantuan sosial dari pemerintah yang terdaftar di DTKS.
Adapun proses penetapan hingga pencairan, hanya diketahui oleh pemerintah dan tidak disebarluaskan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.