Infinix Smart 9: Desain Mirip iPhone 11 Tawarkan Harga Sangat Terjangkau, Cek Spesifikasi dan Harganya di Sini

Jumat 25 Okt 2024, 19:04 WIB
Berikut spesifikasi Infinix Smart 9 dan harga pada November 2024.(GSMArena)

Berikut spesifikasi Infinix Smart 9 dan harga pada November 2024.(GSMArena)

POSKOTA.CO.ID - Infinix Smart 9 belum lama ini resmi dirilis di pasar Indonesia Oktober 2024 dengan tampilan yang memukau.

Tampilan luar yang sekilas mirip dengan produk Apple yakni iPhone 11 dengan desain kamera belakang persegi.

Tak hanya desain kamera mirip iPhone 11, tetapi juga hp ini telah dilengkapi fitur Dynamic Bar seperti Dynamic Island yang dimiliki iPhone 14.

Dynamic Bar ini akan menampilkan informasi dan notifikasi yang real time seperti log panggilan baterai dan notifikasi lainnya.

Bodi yang kaya dengan tekstur akan menciptakan gaya yang ramping dan elegan serta berkilau menambah kesan premium.

Gaya yang tersedia dengan banyak varian warna yang cantik dan premium seperti Neo Titanium, Metallic Black, Mint Green dan Sandstone Gold.

Jaringan yang telah terkoneksi yaki 4G dengan kinerja yang kencang saat Anda berselancar di internet dengan mudah dan nyaman.

Soal ketahanan, hp ini telah mengantongi sertifikasi IPS4 yang akan menjaga kenyamanan Anda dari cipratan debu dan air. Sentuhan yang responsif akan menjaga kontrol meski tangan Anda basah atau berminyak.

Spesifikasi Infinix Smart 9

Hp ini telah ditenagai dengan chipset MediaTek Helio G81 dengan GPU Mali-G52 MC2 yang memiliki performa yang kencang.

Chipset itu juga dipadukan dengan RAM 3 GB dan 4 GB serta penyimpanan internal 64 GB dan 128 GB. Kemudian, hp ini juga tersedia slot kartu micro SD.

Performa kencang itu juga membantu kinerja baterai yang berkapasitas 5000 mAh dengan bantuan fast charging 10 W.

Berita Terkait

News Update