Memiliki layar AMOLED 6,67 inci, dengan resolusi FHD+ dan kecerahan mencapai 1800 nit. Kamera utama 50 megapiksel dengan fitur AI Aura Light Portrait menjadikannya pilihan menarik untuk yang hobi fotografi. Vivo V40 Lite 4G dilengkapi chipset Snapdragon 685 dan fitur pengisian daya cepat 80W.
4. Poco M6 Pro
Hadir dengan chipset MediaTek Helio G99, RAM 8 GB, dan kamera utama 64 megapiksel. Layar Flow AMOLED berukuran 6,67 inci dengan refresh rate 120 Hz serta baterai besar membuatnya menarik bagi pengguna multimedia.
5. Realme 13 4G
Meski dikenal sebagai ponsel gaming, Realme 13 juga menonjol dengan layar AMOLED 120 Hz, kamera dengan teknologi Super OIS, serta baterai besar yang mendukung pengisian daya cepat 67W.
Pilihan smartphone di atas memberikan beragam opsi dengan fitur dan keunggulan masing-masing.
Para pengguna dapat memilih sesuai kebutuhan, mulai dari performa gaming hingga kualitas kamera.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.