POSKOTA.CO.ID - Banyak nasabah pinjaman online (pinjol) yang gagal membayar ingin menghapus data mereka untuk menghindari teror dan ancaman dari debt collector.
Namun, apakah data galbay (gagal bayar) di pinjol benar-benar bisa dihapus?
Pada dasarnya, data yang sudah disimpan di aplikasi pinjol tidak bisa dihapus begitu saja. Hal ini berlaku untuk semua nasabah yang sudah melakukan pendaftaran.
Satu-satunya cara untuk menghapus data tersebut adalah dengan melunasi seluruh utang. Setelah itu, baru data nasabah dapat dihapus.
Gagal bayar pinjol terjadi ketika nasabah tidak mampu melunasi pinjamannya, baik disengaja maupun tidak. Hal ini sering kali membuat nasabah merasa cemas dan berusaha mencari cara untuk menghapus jejak data mereka agar tidak lagi ditagih.
Beberapa orang bahkan tergoda untuk menggunakan jasa "joki pinjol" yang mengaku bisa menghapus data galbay.
Namun, perlu diwaspadai, ini adalah penipuan. Pelaku biasanya meminta sejumlah uang sebagai "biaya jasa" untuk menghapus data, tetapi setelah uang diberikan, mereka menghilang tanpa melakukan apa pun.
Jika Anda sudah gagal bayar, satu-satunya cara yang efektif untuk keluar dari jeratan pinjol adalah dengan melunasi utang. Tidak ada cara lain untuk menghapus data nasabah sebelum utang tersebut lunas.
Untuk menghindari masalah di masa depan, pastikan sebelum mengajukan pinjaman, aplikasi yang digunakan sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Jika Anda sudah terlanjur menggunakan aplikasi pinjol ilegal, segera lunasi pinjaman dan hindari aplikasi tersebut.
Pinjol ilegal memang memudahkan proses pengajuan pinjaman dengan syarat yang longgar, bahkan tanpa BI Checking.