POSKOTA.CO.ID - Ikhwan Hendrato dilantik sebagai Ketua Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur (Jaktim). Ia menggantikan Marliyus yang dipromosikan menjadi hakim tinggi di Pengadilan Tinggi (PT) Bali.
"Tentu kita tidak boleh keluar rel dari visi dan misi yang sudah ada," kata Ikhwan di PN Jaktim setelah pisah sambut, Kamis, 24 Oktober 2024.
Ikhwan akan melanjutkan program pejabat lama, di antaranya memberikan ruang kenyamanan kepada masyarakat Jaktim.
"Paling tidak bagaiman PN Jakarta Timur ini dicintai oleh masyarakat. Itulah harapan kita bersama," ujarnya.
Sebelum ditempatkan di PN Jakarta Timur, Ikhwan adalah Ketua PN Tobelo pada 2011-2013. Tobelo merupakan daerah yang pernah mengalami konflik hebat antaragama pada 1999-2000.
Kendati bertugas di daerah eks konflik di bagian timur Indonesia, ia mengaku tidak ada perasaan was-was untuk bekerja.
"Parasaan saya saat itu bahagia," kata mantan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua PN Tangerang tersebut.
Bahkan mantan hakim di PN Tarutung, Tapanuli Utara itu mengaku tidak pernah mendapat ancaman saat bertugas di Tobelo.
"Kan Indonesia itu masih," ujarnya.
Mantan Wakil Ketua PN Bandung ini memandang rakyat Indonesia itu masih cinta kedamaian.
"Cinta damai, kita mesti menikmati," ujarnya.