Syarat Mendapatkan Insentif Saldo DANA Gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja, Cek di Sini

Rabu 23 Okt 2024, 09:27 WIB
Dapatkan saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif Kartu Prakerja. (Poskota/Della Amelia)

Dapatkan saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif Kartu Prakerja. (Poskota/Della Amelia)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah menyalurkan bantuan insentif yang bisa ditarik menjadi saldo DANA gratis kepada para peserta Kartu Prakerja.

Insentif dengan total Rp700.000 diberikan apabila peserta merampungkan seluruh rangkaian Prakerja.

Saat ini, pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72 sudah banyak dinanti oleh masyarakat Indonesia.

Meski begitu, pihak Manajemen masih belum mengumumkan nasib atau kelanjutan dari program pemerintah yang sudah berjalan sejak 2020 itu.

Seperti diketahui, Kartu Prakerja merupakan program pelatihan yang diadakan untuk meningkatkan skill dan kompetensi masyarakat sesuai bidang yang ditekuni.

Para peserta yang lolos Prakerja akan mendapatkan bantuan saldo non tunai ke dashboard mereka yang bisa digunakan untuk membeli pelatihan di Platform Digital Mitra Prakerja.

Tak hanya itu, ada manfaat lain berupa insentif yang diberikan kepada peserta setelah menyelesaikan rangkaian program, seperti kelas pelatihan.

Insentif terdiri dari biaya mencari kerja sebesar Rp600.000 dan pengisian survei evaluasi sebesar Rp100.000. Keduanya dapat Anda cairkan ke rekening atau dompet elektronik semisal DANA.

Syarat Dapat Insentif Saldo DANA

Jika Anda ingin mendapatkan saldo DANA gratis Rp700.000 dari pemerintah, ada beberapa hal yang harus dilalui, yaitu:

  • Menyelesaikan pelatihan, minimal yang pertama
  • Memberikan ulasan dan penilaian dari pelatihan
  • Menyambungkan dompet elektronik DANA
  • Mengupgrade DANA ke akun premium
  • Mengisi survei evaluasi

Saldo DANA gratis hanya bisa didapatkan oleh peserta yang terdaftar dengan aplikasi DANA.

Adapun jika Anda bukan pengguna aplikasi DANA, pencairan insentif bisa dilakukan melalui rekening bank, e-wallet OVO, GoPay, atau LinkAja.

Syarat Daftar Prakerja

Berita Terkait
News Update