POSKOTA.CO.ID - OPPO telah meluncurkan sebuah hp dengan kualitas tahan banting yang keren bernama OPPO A3 Pro 5G. Durabilitas yang ditawarkan menjadi satu di antara nilai utama dari hp ini.
Pasalnya, OPPO A3 Pro 5G sudah lolos standar militer MIL-STD 810H, sehingga membuatnya lolos pengujuan di lingkungan operasi, pekerjaan, dan medan tangguh.
Apabila hp ini terjatuh ataupun terlempar, maka Anda tak perlu khawatir dengan kondisinya. Ketangguhan smartphone yang tangguh patut diacungi jempol.
Lantas, apakah Anda penasaran dengan spesifikasi dan harga OPPO A3 Pro 5G? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.
Spesifikasi OPPO A3 Pro 5G
Melansir dari GSM Arena, selain mendapat sertifikasi militer, OPPO A3 Pro 5G juga memiliki ketahanan terhadap debu dan percikan air dengan level IP54.
Selain itu, hp ini juga memiliki fitur Splash Touch agar layar tetap bisa disentuh meski dalam keadaan basah sekalipun.
Adapun layar yang ditampilkan berjenis IPS LCD, refresh rate 120 Hz dengan tingkat kecerahan 1000 nits.
Resolusinya berada di angka 720 x 1604 piksel dengan kerapatan layar 264 ppi. Tak lupa layar ini juga sudah mendapat proteksi dari Panda glass.
Beralih ke urusan performa, OPPO A3 Pro 5G mengandalkan chipset Mediatek Dimensity 6300 (6 nm) yang dipadukan dengan sistem operasi Android 14.
Di sektor kamera, hp ini dibekali dua lensa dengan konfigurasi 50 MP (wide) dan 2 MP (depth) di bagian belakang. Adapun di bagian depannya terdapat kamera 8 MP (wide) untuk kebutuhan selfie.
Untuk urusan baterai, OPPO A3 Pro 5G dibekali tenaga 5000 mAh lengkap dengan dukungan pengisian cepat 45W.
Detail Spesifikasi OPPO A3 Pro 5G
- Dimensi: 165.8 x 76.1 x 7.7 mm
- Berat: 186 gram
- Warna: Moonlit Purple, Starry Black
- Jenis layar: IPS LCD
- Refresh rate: 120 Hz
- Ukuran layar: 6.67 inci
- Resolusi: 720 x 1604 piksel
- Kerapatan piksel: 264 ppi
- Chipset: Mediatek Dimensity 6300 (6 nm)
- CPU: Octa-core (2x2.4 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
- GPU: Mali-G57 MC2
- RAM: 6GB, 8GB
- Penyimpanan: 128GB, 256GB
- Sistem operasi: Android 14, ColorOS 14
- Kamera belakang: 50 MP (wide), 2 MP (depth)
- Kamera depan: 8 MP (wide)
- Baterai: 5100 mAh
- Fast Charging: 45W