POSKOTA.CO.ID - Penipuan yang mengatasnamakan pendaftaran Prakerja ini sedang marak terjadi di Internet, simak informasi seputar pendaftarannya di sini.
Prakerja merupakan salah satu program yang dinanti-nantikan oleh masyarakat di Indonesia.
Sebab melalui program tersebut, para pendaftarnya bisa mendapatkan manfaat yang luar biasa.
Contoh dari manfaatnya adalah kelas pelatihan, saldo gratis yang dapat dicairkan ke dompet elektronik, peningkatan keterampilan dan yang lainnya.
Karena banyak yang menantikan program tersebut, tidak sedikit yang menyalahgunakan nama Prakerja untuk melakukan kejahatan.
Kejahatan yang sering ditemukan biasanya berbentuk dalam penipuan terkait pendaftaran Prakerja.
Penipuan tersebut biasanya akan berimbas pada data pribadi Anda yang dicuri.
Perlu dan wajib Anda ketahui, bahwa Prakerja gelombang 72 belum dibuka hingga hari ini.
Informasi terkait pendaftarannya bisa Anda simak di situs resmi atau Instagram prakerja.go.id.
Silakan simak fakta pendaftaran Prakerja berikut cara menjaga data pribadi Anda dari kejahatan yang mengatasnamakannya di sini.
Fakta Pendaftaran Prakerja
Berikut adalah fakta-fakta yang wajib Anda ketahui mengenai pendaftaran Prakerja gelombang 72:
- Gelombang 72 Prakerja Belum Dibuka
- Pengumuman Pendaftaran Prakerja hanya Terdapat di Situs atau Instagram Resmi prakerja.go.id
- Pendaftarannya Hanya Bisa Dilakukan Secara Individu
- Pihak Prakerja Belum Mengumumkan Tanggal Resmi Pendaftarannya
- Tidak Mengizinkan Joki Daftar
- Tidak Ada yang Dapat Menjamin Kelolosan
- Tidak Bisa Menggunakan Jasa 'Orang Dalam'.