Thomas Poll Pemain Berdarah Bogor Siap Bergabung Timnas Indonesia, Tinggal Tunggu Panggilan dari PSSI!

Selasa 22 Okt 2024, 21:30 WIB
Thomas Poll bersiap untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Tinggal menunggu panggilan dari PSSI! (Instagram @pollthomas)

Thomas Poll bersiap untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Tinggal menunggu panggilan dari PSSI! (Instagram @pollthomas)

POSKOTA.CO.ID - Thomas Poll berhasrat untuk bisa membela Timnas Indonesia setelah dirinya mengakui memiliki darah Indonesia dari sang ayah. Tinggal menunggu panggilan dari PSSI untuk proses naturalisasi.

Pemain dari klub SC Cambuur di Eerste Divisie ini juga sempat dikabarkan mempunyai darah Malaysia dan berkesempatan untuk membela Harimau Malaya.

Namun dirinya memastikan bahwa tidak ada darah Malaysia sama sekali di dalam tubuhnya.

Thomas Poll memiliki darah Indonesia dari sang kakek pihak ayahnya. Kakek Thomas lahir di Bogor, sedangkan kakak dari kakenya lahir di Surabaya.

Sampai saat ini Thomas Poll belum dihubungi PSSI mengenai kesempatannya untuk dapat membela Timnas Indonesia.

Apabila nanti ada panggilan dari pihak PSSI, dirinya bersiap untuk bisa membela skuad Garuda.

Dalam unggahan video Youtube di channel Yussa Nugraha dirinya sempat berkata bahwa sangat terbuka dan siap untuk membela Timnas Indonesia.

"Tentu saja terbuka karena itu sesuatu hal yang sangat bagus. Jadi kalau waktu itu akan datang dan saya bisa memilih, saya terbuka. Tentu itu akan menjadi hal yang sangat indah," ucap Thomas Poll.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update