Pahami Caranya Agar Tidak Bingung! Begini Klaim Saldo Rp4.200.000 dari Program Kartu Prakerja

Selasa 22 Okt 2024, 20:20 WIB
Untuk mendaftar di Program Kartu Prakerja, ada beberapa syarat. (prakerja/edited Dadan)

Untuk mendaftar di Program Kartu Prakerja, ada beberapa syarat. (prakerja/edited Dadan)

POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja telah memberikan banyak manfaat bagi masyarakat Indonesia.

Khususnya dalam membantu meningkatkan keterampilan, serta memberikan dukungan finansial selama pelatihan.

Bagi peserta yang sudah dinyatakan lolos seleksi dan mengikuti semua pelatihannya, akan diberikan insentif saldo yang mencapai Rp4.200.000.

Rinciannya adalah sebagai berikut. Rp3.500.000 akan diberikan untuk membeli pelatihan di platform tersebut.

Tidak hanya itu, peserta juga akan mendapatkan insentif Rp600.000 yang akan diberikan usai mengikuti semua pelatihan.

Bagi yang sudah mengisi dua survei, akan mendapatkan insentif tambahan Rp100.000 (masing-masing Rp50.000).

Bagi peserta yang masih bingung mengenai bagaimana cara mengklaim saldo tersebut, berikut ini langkah dan caranya.

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah, memastikan bahwa kamu telah menyelesaikan pelatihan yang diwajibkan dalam program Kartu Prakerja.

Setelah pelatihan selesai, kamu akan diminta untuk memberikan ulasan dan penilaian terhadap pelatihan yang diikuti.

Proses ini sangat penting, karena akan menjadi bahan evaluiasi manajemen untuk keberlangsungan program tersebut.

Pastikan juga kamu telah memenuhi semua syarat yang ditetapkan oleh penyedia pelatihan dan program Kartu Prakerja.

Berita Terkait
News Update