POSKOTA.CO.ID - Anda bisa cek nama penerima bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) melalui aplikasi Cek Bansos.
Aplikasi Cek Bansos merupakan platform resmi yang dibuat oleh Kementerian Sosial (Kemensos) untuk memudahkan masyarakat dalam mengecek status bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah.
Aplikasi ini juga bisa digunakan untuk memastikan nama penerima bansos tepat sasaran.
Artikel ini akan membahas langkah-langkah untuk memeriksa nama penerima bansos PKH BPNT yang bisa Anda lakukan.
Apa Itu Aplikasi Cek Bansos?
Aplikasi Cek Bansos adalah aplikasi resmi dari Kementerian Sosial yang memungkinkan masyarakat memverifikasi status mereka sebagai penerima bantuan sosial.
Melalui aplikasi ini, Anda dapat mengecek apakah terdaftar sebagai penerima bansos PKH, BPNT, atau program bansos lainnya yang disalurkan oleh pemerintah.
Dengan aplikasi Cek Bansos juga bisa gunakan untuk melaporkan bila ada penerima bansos Kemensos yang tidak tepat sasaran.
Berikut adalah cara untuk memeriksa status nama penerimaan bansos melalui aplikasi Cek Bansos.
Cara Cek Penerima Bansos Kemensos
- Unduh dan instal aplikasi Cek Bansos melalui Google Play Store atau App Store.
- Jika Anda pengguna baru, lakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan memasukkan data pribadi seperti nama lengkap, nomor Kartu Keluarga (KK), Nomor Induk Kependudukan (NIK), dan alamat lengkap.
- Setelah pendaftaran, login ke aplikasi dengan menggunakan username dan password yang telah dibuat.
- Di halaman utama aplikasi, pilih menu 'Cek Bansos'.
- Masukkan nama lengkap penerima bantuan sesuai KTP, serta pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan tempat tinggal penerima.
- Setelah data diisi, aplikasi akan menampilkan status penerimaan bantuan.
- Jika penerima terdaftar sebagai penerima bansos PKH atau BPNT, nama dan informasi bantuan yang diterima akan muncul di layar.
- Jika tidak terdaftar, Anda akan melihat pemberitahuan bahwa penerima belum masuk ke dalam daftar penerima bansos.
Selain untuk memeriksa nam penerima bansos, melalui aplikasi Cek Bansos Anda juga bisa menggunakan fitur Usul dan Sanggah.
Fitur tersebut bisa digunakan untuk melaporkan penerima yang tidak tepat sasaran atau mengajukan masyarakat yang memenuhi syarat namun belum terdaftar menerima bansos.
Dengan mengikuti langkah-langkah sederhana di atas, Anda dapat dengan mudah memverifikasi apakah Anda atau orang terdekat terdaftar sebagai penerima bantuan dari pemerintah.