10 Lapak Ambruk Diterjang Puting Beliung di Cikarang Timur

Selasa 22 Okt 2024, 10:45 WIB
Polisi dan UPTD Stadion Wibawa Mukti saat memeriksa atap tribune barata yang roboh diterjang hujan dan angin kencang pada Senin, 21 Oktober 2024. (Dok. Humas Polsek Cikarang Timur)

Polisi dan UPTD Stadion Wibawa Mukti saat memeriksa atap tribune barata yang roboh diterjang hujan dan angin kencang pada Senin, 21 Oktober 2024. (Dok. Humas Polsek Cikarang Timur)

POSKOTA.CO.ID - Puluhan lapak bangunan semi permanen yang berada di sekitar Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, ambruk diterjang angin puting beliung, Senin sore, 21 Oktober 2024.

"Sekitar 10 lapak bangunan semi permanen material bambu kayu rusak ambruk," ucap Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bekasi, Dodi Supriadi dalam keterangannya, Selasa, 22 Oktober 2024.

Dodi mengatakan, hujan disertai angin kencang tersebut terjadi selama setengah jam, mulai dari pukul 14.30 WIB hingga 15.00 WIB.

Beruntung warga setempat termasuk pedagang dapat menyelamatkan diri dengan segera.

"Tidak ada korban pada kejadian ini, pedagang belum banyak yang datang, yang datang dapat menyelamatkan diri," jelasnya.

Sedangkan, atap Stadion Wibawa Mukti mengalami kerusakan. Polisi tengah menginvestigasi kerugian terhadap dampak kerusakan.

"Kerusakan sebagian besar atap stadion, merupakan bangunan lama, jumlah kerusakan belum dihitung," paparnya.

Di sekitar area tersebut, telah dipasang garis polisi untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. 

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.
 

Berita Terkait

News Update