POSKOTA.CO.ID - Polemik soal uang donasi Agus Salim korban penyiraman air keras sampai ke telinga Farhat Abbas.
Pengacara kondang Farhat Abbas saat ini mengaku ikut bersimpati pada situasi
Agus Salim soal kisruh uang donasi.
Diketahui, Agus Salim mendapatkan bantuan dari YouTuber Pratiwi Noviyanthi yang
membuka donasi hingga terkumpul dana sebesar Rp1,5 miliar.
Namun saat ini, terdapat isu jika uang donasi tersebut diduga diselewengkan oleh
Agus dan keluarganya.
Karena isu tersebut, akhirnya YouTuber yang akrab disapa Novi itu memindahkan
uang donasi ke yayasan yang dikelola. Sehingga, kini Agus masih memegang sisa uang donasi Rp500 juta.
Sebagaimana uang donasi itu terkumpul ditujukan untuk pengobatan dan biaya operasi mata Agus yang mengalami kebutaan.
Melansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, Farhat Abbas akhirnya ikut buka
suara terkait kisruh soal Agus dan uang donasi yang didapatkannya.
Ia mengaku prihatin dengan sikap Pratiwi Novianthi dan Denny Sumargo yang
dinilai dan mempublikasikan soal uang Agus Salim yang dibagikan ke keluarganya.
"Saya turut prihatin dengan sikap Novi maupun Denny yang menggiring untuk
dikembalikan donasi terhadap Agus yang buta," kata Farhat yang dikutip Poskota
pada Minggu, 20 Oktober 2024.
Bahkan ia mengungkapkan rasa geramnya dan menilai sikap Novi atau Denny Sumargo atau Densu itu telah mempermaliukan korban.
"Sangat geram ya dia mempermalukan," katanya.