POSKOTA.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto dalam salahsatu programnya yaitu penyediaan rumah bagi masyarakat. Untuk itu, Maruarar Sirait pun ditunjuk sebagai Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman.
"Dua puluh delapan, Maruarar Sirait S.I.P, Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman," ujar Prabowo saat mengumumkan Kabinet Merah Putih di Istana Negara, Minggu malam, 20 Oktober 2024.
Profil Maruarar Sirait yang sebelumnya merupakan mantan Politisi Partai PDI Perjuangan yang kini bergabung dengan Partai Gerindra.
Pada Pilpres 2024 lalu, dirinya kerap mendukung kandidat Prabowo-Gibran karena mengikuti jalan politik Presiden Jokowi, hingga akhirnya memutuskan keluar dari PDI-P yang sudah berseberangan dengan Jokowi.
Politisi yang merupakan putra dari politisi senior Sabam Sirait itu dikenal dekat dengan Presiden Jokowi dan mendukung penuh Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming dalam Pilpres 2024 lalu.
Dilahirkan di Medan, pada 23 Desember 1969, memiliki latar belakang pendidikan sebagai lulusan jurusan Ilmu Politik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik di Universitas Katolik Parahyangan, Bandung tahun 1996.
Semasa kuliah, Ara pun cukup aktif dalam berbagai organisasi. Dengan pengalaman organisasi tersebut, dirinya kerap mendapatkan pengetahuan dan pengalaman negosiasi hingga berdiskusi dalam dunia politik.
Beberapa organisasi yang pernah ikut seperti Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) cabang Bandung dan Resimen Mahasiswa Unpar.
Tumbuh dalam keluarga politisi dan juga memiliki pemikiran yang tajam dalam dunia politik, tahun 1999 Ara pun mencoba memulai karir politiknya dengan bergabung dalam partai PDI-P.
Bahkan dirinya sampai terpilih dan menjabat komisi XI di DRP RI selama empat periode yang cukup panjang mulai dari tahun 1999-2004, 2004-2009, 2009-2014, dan 2014-2019.
Kini pada Kabinet Merah Putih yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto Ara pun dipercaya sebagai Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman.