Redmi 14C dilengkapi layar berukuran 6,88 inci dengan refresh rate 120Hz, yang cukup mengesankan untuk smartphone di kelas harga Rp 1 jutaan. Sayangnya, resolusi yang hanya HD+ membuat tampilan layar belum maksimal, meskipun cukup memadai untuk penggunaan sehari-hari.
Layar IPS ini memiliki kecerahan puncak hingga 600 nits, sehingga masih terlihat dengan jelas meskipun digunakan di luar ruangan. Kamera depan ditempatkan pada lubang kecil di layar, memberikan kesan modern pada desainnya.
3. Kamera
Fitur unggulan Redmi 14C terletak pada kameranya. Kamera utama 50MP dengan aperture f/1.8 mampu menghasilkan foto yang tajam dan detail. Xiaomi juga menyematkan teknologi Xiaomi Imaging Engine, yang diadaptasi dari lini flagship mereka, untuk mempercepat pemrosesan gambar.
Kamera selfie 13MP dilengkapi mode malam dan beauty mode, serta pencahayaan lembut dari layar yang membantu mengambil selfie dalam kondisi minim cahaya. Untuk perekaman video, kamera belakang dapat merekam hingga resolusi 1080p 30fps, sementara kamera depan mencapai 720p 30fps.
Namun, kekurangan terletak pada absennya fitur stabilisasi video, sehingga video dengan gerakan cepat mungkin akan terlihat goyang jika tidak menggunakan alat bantu.
Selain itu, hanya terdapat satu mikrofon di bagian bawah, sehingga pengguna harus berhati-hati agar tidak menutupinya saat merekam.
4. Performa dan Baterai
Dari sisi performa, Redmi 14C dibekali chipset MediaTek Helio G81-Ultra octa-core yang dipadukan dengan RAM cukup lega.
Untuk kebutuhan sehari-hari seperti chatting, penggunaan kamera, hingga streaming, smartphone ini mampu menangani tugas dengan lancar tanpa lag yang berarti.
Saat digunakan untuk bermain gim ringan seperti Mobile Legends: Bang Bang, Redmi 14C masih dapat menjalankannya dengan baik meskipun tidak menggunakan pengaturan grafis tertinggi.
Kapasitas baterai 5.160mAh juga menjadi nilai tambah, karena mampu bertahan seharian penuh dengan penggunaan normal. Pengisian daya juga cukup cepat berkat dukungan fast charging 18W, yang bisa mengisi penuh dalam waktu sekitar 2 jam.