POSKOTA.CO.ID - Xiaomi kembali meluncurkan smartphone entry-level terbaru, yaitu Redmi 14C. Berikut review hp Redmi 14C dengan harga 1 jutaan dengan kualitas kamera 50MP.
Perangkat ini membawa sejumlah peningkatan dibandingkan pendahulunya, terutama dalam aspek kamera. Dengan harga sekitar Rp 1,5 jutaan, smartphone ini menawarkan kamera 50MP berteknologi AI yang menjadi daya tarik utama.
Selain kamera utama yang mumpuni, Redmi 14C juga dilengkapi kamera selfie 13MP dengan fitur cincin cahaya, yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan hasil foto yang bagus dalam berbagai kondisi cahaya.
Namun, apakah performanya sebanding dengan harganya? Berikut ulasan lengkap mengenai Redmi 14C.
Review Hp Redmi 14C
1. Desain
Redmi 14C hadir dengan desain yang cukup menarik. Bodinya memiliki ketebalan yang pas, tidak terlalu tebal namun juga tidak terlalu tipis.
Modul kamera belakangnya mencuri perhatian, berbentuk lingkaran dengan kamera ganda 50MP serta lampu flash yang dirancang untuk meningkatkan kualitas foto.
Versi yang kami ulas memiliki warna Starry Blue yang menampilkan gradasi biru tua di bagian bawah dan biru keperakan di bagian atas. Ketika terkena cahaya, bodi belakangnya tampak berkilau dan menarik perhatian.
Meski dilapisi permukaan kaca, perangkat ini tidak mudah meninggalkan bekas sidik jari, memberikan kenyamanan saat digenggam.
Smartphone ini memiliki ketebalan 8,2mm dengan bobot yang cukup ringan namun solid. Di sisi kanan, terdapat tombol volume dan tombol daya, sementara jack audio 3,5mm masih disediakan di bagian atas. Di bagian bawah, ada grill speaker dan port USB Type-C, serta slot SIM card di sisi kiri.
2. Layar