Bisa Dipakai Konten Kreator! Ini Rekomendasi HP dengan Kamera Stabil Terbaik Harga Rp1 Jutaan

Jumat 18 Okt 2024, 23:22 WIB
Tampilan Redmi Note 12 yang memiliki kamera stabil. (Foto: Mi.com)

Tampilan Redmi Note 12 yang memiliki kamera stabil. (Foto: Mi.com)

POSKOTA.CO.ID - Di era digital dengan banyaknya media sosial, membuat masyarakat menggandrungi salah satu profesi yaitu sebagai konten kreator 

Buat kamu yang sedang merintis dan sedang mencari HP murah, inilah rekomendasi ponsel dengan harga kisaran Rp1njutaan.

Di mana dapat merekam dengan resolusi tinggi hingga 4K, beberapa ponsel ini dilengkapi dengan stabilizer gyro, OIS, dan bahkan lensa ultrawide. 

1. Poco M5s

Poco M5s menawarkan kamera super jernih dan stabil, berkat empat lensa yang tersedia. .

Ponsel ini menggunakan layar Super AMOLED 6,43 inci dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 60 Hz. 

Ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G95, Poco M5s memiliki RAM 4 GB dan penyimpanan 64 GB dengan tipe memori UFS 2.2. 

Untuk fotografi, terdapat kamera utama 64 MP, lensa ultrawide 8 MP, serta lensa makro 2 MP yang mendukung perekaman video 4K pada 30 FPS.

Kamera selfie 13 MP melengkapi ponsel ini, ditambah dengan baterai 5,000 mAh dan pengisian daya cepat 33W.

2. Samsung Galaxy A23

Samsung Galaxy A23 hadir dengan empat lensa kamera yang mampu menghasilkan video berkualitas tinggi. 

Berita Terkait

News Update