POSKOTA.CO.ID - Kompetisi sepakbola Liga 1 2024/2025 akan bergulir kembali akhir pekan ini setelah jeda FIFA Matchday Oktober 2024.
Persib Bandung sendiri akan menatap laga pada pekan ke-8 menghadapi tim kuat, Persebaya Surabaya yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung pada Jumat, 18 Oktober 2024 besok.
Pertandingan ini tidak akan mudah bagi tim Maung Bandung, dimana skuad Bajul Ijo saat ini merupakan tim pemimpin klasemen sementara.
Namun bermain di kandang akan menjadi kekuatan bagi Persib untuk meraih kemenangan pada laga besok.
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menyebut bahwa tim saat ini sudah dalam kondisi siap tempur untuk menghadapi Persebaya.
Hasil minor di beberapa 4 laga terakhir tanpa kemenangan juga ingin diputus oleh pelatih asal Kroasia ini di kandang.
Namun dirinya juga menjelaskan bahwa tim Persib saat ini memiliki komposisi baru dengan penambahan pemain yang masuk sehingga laga melawan Persebaya akan berjalan ketat.
"Sedangkan kami kehilangan banyak pemain dari musim lalu, mungkin sampai enam pemain. Jadi, ini tim yang berbeda. Besok akan jadi laga yang berat," ucap Bojan Hodak, dilansir dari persib.co.id.
Maka dari itu, Bojan Hodak akan berusaha mengubah gaya permainan Persib Bandung demi meraih 3 poin melawan Persebaya dan melanjutkan tren positif.
"Kami juga mengubah cara bermain karena pemain yang berbeda. Tapi kami sudah siap untuk besok dan berharap bisa mendapat hasil yang positif," katanya.
Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung melalui kanal televisi Indosiar besok, kick off pukul 15.30 WIB.