POSKOTA.CO.ID - Persija Jakarta dan Persik Kediri kompak memetik 3 poin tandang dalam pekan kedelapan Liga 1 2024-2025.
Bertanding di Stadion Madya, Persija membenamkan sembilan pemain PSIS Semarang 2-0 pada Kamis, 17 Oktober 2024.
PSIS kehilangan Adi Satryo dan Roger Bonet. Hal tersebut berhasil dimanfaatkan Macan Kemayoran dengan menyarangkan dua gol.
Gol pertama dicetak Maciej Gajos via tendangan bebas pada menit ke-24. Rizky Darmawan sebagai kiper pengganti gagal menepis bola.
Rayhan Hannan kemudian memperlebar keunggulan Persija atas Persik dua menit jelang laga bubar.
Pada partai lain, Persik sukses mempermalukan Dewa United 3-2 di Stadion Pakansari, Bogor.
Kesebelasan Macan Putih sudah unggul tiga gol pada babak pertama. Dewa merespons ketertinggalan jelang laga bubar.
Risto Mitrevski memecah kebuntuan Tangsel Warrior seusai meneruskan umpan silan dari sayap kiri pada menit ke-88.
Satu gol tambahan diciptakan Alex Martins pada injury time. Namun, Persik tetap mampu mempertahankan keunggulan hingga akhir laga.
Jadwal dan Hasil Liga 1 2024-2025
Kamis, 17 Oktober 2024
- 15.30 WIB: Dewa United 2-3 Persik Kediri
- 19.00 WIB: PSIS Semarang 0-2 Persija Jakarta
Jumat, 18 Oktober 2024
- 15.30 WIB: Persib Bandung vs Persebaya Surabaya
- 15.30 WIB: PSBS Biak vs Semen Padang
- 19.00 WIB: PSM Makassar vs Madura United