POSKOTA.CO.ID - Persiapkan diri untuk mendaftar Program Kartu Prakerja gelombang 72 dengan memahami tahapan berikut ini.
Program yang diadakan oleh pemerintah ini dapat diikuti oleh seluruh masyarakat Indonesia selama memenuhi persyaratan.
Nantinya peserta yang berhasil lolos pendaftaran harus membeli pelatihan Prakerja yang telah disediakan.
Kelas-kelas pelatihan tersebut dapat diikuti secara offline maupun online dan terdiri dari beragam bidang kerja.
Tahap Prakerja
1. Daftar
Langkah pertama yang harus diikuti peserta adalah mendaftar dan membuat akun melalui situs Prakerja pada www.prakerja.go.id:
- Masukkan email dan password pada kolom yang tersedia
- Masukkan Nomor Induk Kependudukan dan nomor KK serta nama lengkap pendaftar
- Isi data diri pendaftar secara lengkap
- Foto KTP pendaftar sesuai instruksi yang diberikan
- Scan wajah pendaftar
- Jawab pertanyaan yang diberikan
- Masukkan nomor HP dan verifikasi dengan kode OTP
- Ikuti yuk Kemampuan Dasar
2. Gabung Gelombang
Peserta yang telah berhasil mendaftar dapat bergabung ke gelombang Prakerja yang tengah dibuka sesuai dengan jadwalnya.
Klik 'Gabung' untuk bergabung ke gelombang dan tunggu hingga hasil seleksinya dikirim ke alamat email maupun pesan masing-masing peserta.
3. Pilih Pelatihan
Setelah peserta dinyatakan lolos seleksi, langkah selanjutnya adalah memilih dan membeli pelatihan yang akan diikuti.